LIVE KURS RUPIAH 25 JANUARI: Spot Dibuka Menguat 22 Poin di 13.292
- kontakbpp
- Jan 25, 2018
- 2 min read

PT Kontak Perkasa Balikpapan | Berikut adalah pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar dalam perdagangan hari ini yang disajikan secara live di Bisnis.com.
Nilai tukar rupiah ditutup menguat pada akhir perdagangan hari ini, Rabu (24/1/2018), seiring dengan penguatan kurs di Asia.
Rupiah ditutup menguat 0,13% atau 17 poin di Rp13.314 per dolar AS. Pagi tadi, mata uang garuda dibuka dengan penguatan 0,02% atau 2 poin di posisi Rp13.332, setelah pada perdagangan Selasa (23/1) berakhir menguat 0,14% atau 19 poin di posisi 13.331.
Sepanjang perdagangan hari ini, rupiah bergerak di kisaran Rp13.309 – Rp13.334 per dolar AS.
Sementara itu, seluruh mata uang lainnya di Asia terpantau menguat, dipimpin oleh yen Jepang yang naik 0,65%, disusul peso Filipina yang naik 0,58% dan baht Thailand yang menguat 0-,53%.
Adapun indeks dolar AS yang mengukur kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama hari ini terpantau melemah 0,49% atau 0,446 poin ke level 89,678 pada pukul 16.45 WIB.
Dilansir Reuters, dolar melemah terhadap yen akibat tertekan meningkatnya kekhawatiran bahwa keuntungan imbal hasil mata uang AS akan mulai terkikis saat bank-bank sentral utama di dunia mengambil langkah mengurangi stimulus masif mereka.
08:05 WIB
Pukul 08.00 WIB: Spot Dibuka Menguat 22 Poin di 13.292
Pergerakan nilai tukar rupiah dibuka menguat 22 poin atau 0,17% di Rp13.292 per dolar AS pada perdagangan hari ini, Kamis (25/1/2018).
BACA JUGA :
Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas (08 Des 2017)
Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 (12 Des 2017)
Menengok prospek bisnis investasi di tahun politik (05 Jan 2017)
Tahun 2018, Bisnis Investasi Dinilai Tetap Menarik (06 Jan 2017)
2018, Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka (19 Jan 2017)