Harga Emas: Awas, Sweet Dream Bakal Jadi Nightmare!
- kontakbpp
- Dec 22, 2021
- 1 min read
Semarang, Kontak Perkasa Futures - Harga emas dunia bergerak naik pada perdagangan pagi ini. Harga sang logam mulia memang tengah berada dalam tren positif.
Pada Rabu (22/12/2021), harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 1.789.43/troy ons. Naik tipis 0,06% dari hari sebelumnya.
Perlahan tetapi pasti, harga emas terus naik. Dalam sepekan terakhir, harga komoditas ini membukukan kenaikan 0,69%.
Namun, investor perlu hati-hati. Fundamental kenaikan harga emas belum kuat, masih mungkin terjadi 'longsor'.
Wang Tao, Analis Komoditas Reuters, memperkirakan target harga emas hari ini ada di kisaran US$ 1,785-1.778/troy ons. Meski ada ruang menuju level resistance US$ 1.805-1.809/troy ons.
"Sepertinya harga emas lebih mungkin meluncur ke US$ 1.773-1.778/troy ons. Arah pergerakan harga memang menuju downtrend," sebut Wang dalam risetnya.
Secara harian, harga emas gagal menembus titik resistance US$ 1.803/troy ons. Kegagalan ini membuat harga emas bergerak menuju titik support US$ 1.758/troy ons.
"Target bearish terjauh ada di sekitar US$ 1.700/troy ons," lanjut Wang.
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20211222075029-17-301083/harga-emas-awas-sweet-dream-bakal-jadi-nightmare
Comments