Mendaki Gunung Lewati Lembah, Emas Bakal Bergairah!
- kontakbpp
- Jan 25, 2022
- 1 min read

Semarang, PT Kontak Perkasa - Harga emas dunia terkoreksi pada perdagangan pagi ini. Maklum, harga sang logam mulia sudah naik lumayan tinggi dan menggoda investor untuk mencairkan keuntungan.
Pada Selasa (25/1/2022) pukul 06:10 WIB, harga emas dunia di pasar spot berada di US$ 1.842,31.troy ons. Turun tipis 0,04% dari hari sebelumnya.
Koreksi ini terjadi setelah harga emas menjalani tren positif. Dalam sepekan terakhir, harga naik 1,3% secara point-to-point. Dalam sebulan ke belakang, kenaikannya mencapai nyaris 2%.
Oleh karena itu, wajar jika pemilik modal ingin merealisasikan keuntungan dari kenaikan harga tersebut. Kontrak emas mengalami tekanan jual sehingga harganya turun.
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20220125062240-17-310098/mendaki-gunung-lewati-lembah-emas-bakal-bergairah
Comments