top of page

Varian BA.2 Paling Rawan Serang Organ Ini, Bukan Paru!



Semarang, PT KP Press - Varian baru virus corona, Omicron BA.2 atau 'anak' omicron atau 'omicron siluman' kini menjadi perhatian global. Saat ini, Omicron menyumbang sebagian besar infeksi COVID-19 di seluruh dunia.

Para ahli mengatakan varian yang disebut sebagai 'Omicron Siluman' ini memiliki serangkaian gejala yang berbeda dari pendahulunya, sehingga sulit untuk diidentifikasi secara klinis.

Dibanding varian lain, BA.2 lebih jarang menyerang paru-paru dan lebih banyak menyerang saluran napas atas. Meski demikian, beberapa penelitian menyebut subvarian ini dapat mempengaruhi area perut atau sistem pencernaan dan memicu gejala seperti sakit perut, mual, serta diare.


Menurut para ahli di Kolkata, India, ada kemungkinan virus tersebut sekarang telah mengubah pola serangannya. Hal inilah yang menyebabkan BA.2 lebih mempengaruhi perut daripada daerah nasofaring.

"Sebuah penelitian telah menyarankannya, yang memang akan menyulitkan untuk mengidentifikasi strain dengan RT-PCR. Penelitian tersebut telah menunjukkan kasus viral load yang tinggi pada pembuangan tinja meskipun tes konvensional negatif," kata profesor dari Institute of Post-Graduate Medical Education and Research (IPGME&R), Diptendra Sarkar.

"Meskipun ini dapat menyebabkan kasus yang tidak terdeteksi, variannya cenderung ringan. Jadi, seharusnya tidak lebih berbahaya daripada batuk dan pilek biasa," jelasnya yang dikutip dari Times of India, Senin (28/3/2022).


Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/news/20220328084807-4-326438/varian-ba2-paling-rawan-serang-organ-ini-bukan-paru

Comments


bottom of page